Minggu, 09 Mei 2010

WAWASAN NUSANTARA



Wawasan Nusantara adalah cara pandang Bangsa Indonesia terhadap rakyat, bangsa dan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang meliputi darat, laut dan udara di atasnya sebagai satu kesatuan Politik, Ekonomi, Sosial, Budaya dan Pertahanan Keamanan.

Indonesia adalah Negara yang kaya dengan hasil alam serta lautnya,karena Indonesia terletak diantara 2 samudra dan 2 benua,Indonesia juga merupakan Negara maritime yang memiliki banyak kekayaan laut yang begitu mempesona tapi sayang seribu sayang kekayaan itu belum banyak orang yang menyadari serta memanfaatkannya dengan baik dan benar yang ada hanya mengeksploitasi serta merusaknya.mereka tidak sadar akibat yang mereka perbuat dapat membuat rusaknya kekayaan laut dan membutuhkan ribuan tahun memperbaikinya,sehingga seseorang harus memiliki wawasan nusantara untuk mengetahui serta menghormati segala sesuatu yang ada di bumi ini, sebagai Negara yang kaya Indonesia memiliki berbagai macam suku,budaya serta tradisi yang berbeda-beda disetiap daerahnya,berbicara masalah suku saya akan membahas tentang suku madura karena saya berasal dari pulau madura sebuah pulau yang di jawa timur yang memiliki tingkat religius yang tinggi.orang madura memiliki sifat yang tegas serta memiliki pendirian yang teguh,tanah di madura sebenarnya tidak begitu cocok untuk bertani sehingga membuat orang madura merantau ke daerah bagian lain di Indonesia seperti kedua orang tua saya yang pergi merantau ke Jakarta untuk berdagang sate madura.Sate madura merupakan makanan yang terkenaldiseluruh nusantara selain karena rasanya tetapi juga karena harganya yang terjangkau ,orang madura memang pandai bardagang serta ulet dalam bekarja ,walaupun orang madura merantau ke luar daerah tapi mereka tidak pernah lupa dengan kampung halamannya.sendiri bahkan mereka selalu berusaha dengan keras untuk memperkenalkan daerahnya tersebut.

Wawasan nusantara merupakan hal yang wajib diketahui dan dipelajari tuk menumbuhkan rasa cinta terhadap Indonesia ……..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar